Assalamua’laikum wr wb
Salam sejahtera buat kita
semua.
Sebenarnya saya ndak pantas
untuk memimpin doa pagi ini. Karena ada kawan –kawan polit biro yang lebih alim, lebih pantas memimpin doa.
Ada Mas Ustad Amin, Mas Ustad Mahmud, Mas Ustad Dwi, Mas Romo Pastur
Andi, kalo Iib dan Catur emang levelnya
masih abangan. Emang belum pantas lah memimpin doa satu kantor ini. Paling pol
mimpin doa makan untuk dirinya sendiri.
Saya kemaren sudah nyang –
nyangan sama Mbak Nopi, sekretaris nya Kepala Kantor.
“Nop, mbok bukan saya....Mas
Dwi, atau Mas Mahmud?”
Terus katanya Mbak Nopi, "Ini
spesial rikues dari Pak Jun, katanya pengin didoakan orang yang mau pindah."
Saya ketawa...
” Kaspo kon
Nop..”
“Loh, iki tak kandakne Pak
Jun. Aku masuk ke Pak Jun ki..”
“Apakah benar apa yang
dikatakan Nopi, Pak Jun?”
Kalo lah benar merupakan
suatu kehormatan bagi saya, dan berarti terserah saya mau doa apalah – apalah.
Dalam sebuah hadits
disebutkan bahwa ada tiga waktu dikabulkannya doa, yaitu (1) doa orang yang
terdzolimi, (2) doa seorang musafir, (3) doa orang tua pada anaknya.
Berarti doa kawan – kawan
fungsional yang mutasi ini sangat makbul, apalagi yang paling jauh, sering
dibully, diantemi...wiss jiyaannnn...
Monggo yang mau didoakan
silakan hubungi kawan kawan fungsional, tinggal wani piro?
Oh ya Pak Jun, kemaren itu
saya agak tersinggung dengan Pak Jun. Waktu keluar surat tugas untuk pelantikan. La wong
saya masih agak lama, kok sudah keluar surat tugas. Kesannya tuh ngusir bangett....
Untung Mas Dwi ngereh – reh
saya, Catur juga megangi tangan saya. Kalo ndak, wis gak tau apa yang akan
terjadi ....
Mumpun saya berdiri disini,
saya atas nama pribadi dan atas nama kawan – kawan fungsional meminta maap
sebesar – besarnya kepada semua kawan – kawan keluarga besar kantor ini, atas segala salah yang sengaja maupun yang tidak disengaja.
Juga terimakasih yang
sebesar – besarnya atas segala kerjasama yang telah dijalin selama ini.
Okeh, doa akan saya
panjatkan secara Islam. Untuk kawan – kawan yang secara formal bukan
Muslim ndak usah kawatir. Karena Islam itu rahmatan lil ‘alamin, rahmat bagi
sekaliyan alam semesta.
Bismillah.....dst.
Allahumma sholli ala
Muhammad.....dst
Alalhumma antasaalam, wa
minkassalam......dst
Ya Allah, kami berlindung
kepadamu dari segala keburukkan di langit dan dibumi.
Robby Anzilni Munzalan Mubarokan Wa anta Khoirul Munziliin
Ya Robb, tempatkanlah kami pada tempat yang diberkati, dan Engkau
adalah Sebaik-baik Pemberi Tempat
Ya Allah, mudahkanlah
perjalanan kami dan kawan – kawan menuju tempat kerjanya yang baru. Semoga di
tempat yang baru, Engkau bukakan pintu – pintu kebaikan, pintu – pintu rizki,
dan pintu – pintu berkah.
Demikian juga untuk kawan –
kawan yang sementara ini masih tinggal di kantor lama.
Ya Allah, limpahkanlah
kepada kami rizki yang halal dan berlimpah, ilmu yang bermanfaat, dan perbuatan
– perbuatan yang baik.
Ya Allah, hanya kepadaMu
kami memohon dan berharap.....
Rabbana atina....dst.
Selamat ulang taon bagi yang
merayakan hari ini, kemaren, maupun esok lusa.
Wassalamualaikum wr wb.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar