Pages

Cari

Kamis, 25 Agustus 2016

Pajak? Amnesti Dong.




Tiga minggu yang lalu Saya ada acara di Jakarta.  Berangkat dari Ternate, dan mendarat lah di Soekarno Hatta. Dengan memanfaatkan Grabcar,  Saya diantar ke hotel tempat Saya menginap. Ngobrollah Saya dan Pak Cipto,  sopir Grabcar itu. Ngalor ngidul gayeng,  karena ternyata beliaunya orang Arema . Ketika Saya menjawab Saya orang pajak,  langsung yang keluar dari bibir Pak Cipto adalah "Amnesti dong. "

Minggu, 21 Agustus 2016

Sila Pilih Hotel : Referensi Hotel Untuk Para Abdi Dalem

Jani begindi, Alhamdulillah dua minggu ini Saya diberi kesempatan untuk merasakan nginap di hotel. Bagi Saya yang wong wagu ra mutu, itu adalah suatu pengalaman yang asik. Saya lo sampai mencubit anu saya, meyakinkan diri sendiri bahwa ini bukanlah mimpi di siang hari pas hujan deras.


Pasti banyak yang ngenyek Saya, gak papalah, Saya terima ejekannya dengan suka cita. Eh, siapa tahu catatan Saya ini jadi bahan referensi sesama abdi dalem se Indonesia yang lagi pertama kali mau akan nginap di hotel. Atau dilirik oleh Garuda, atau Sriwijaya, atau Batik dan diminta menjadi kontributor mereka. Asik kan....

Rabu, 17 Agustus 2016

Gloria, Guru Private Saya.



Tadi habis lihat tivi yang menyiarkan detik - detik menjelang Proklamasi di Istana Negara Jakarta, pas Pak Jokowi menyerahkan bendera Merah Putih kepada seorang cewek anggota Paskibraka.

Saya selalu kagum dengan para Paskibraka. Secara fisik  prejengan mereka tuh idola kawula muda banget. Baik yang cewek maupun yang cowok. Mereka tuh pemuda - pemudi yang hampir sempurna dari tiap propinsi yang ada di Indonesia. Bayangkan dari ratusan ribu pemuda - pemudi yang ada di seluruh propinsi, hanya dua orang yang berhak menjadi anggota Paskibraka. Mereka pasti juara banget dalam hal baris - berbaris. Saya bayangkan sehari - hari jalan mereka gak lepas dari aba - aba PBB ( Pelajaran Baris Berbaris. )

Senin, 15 Agustus 2016

Ndleming Wagu Ra Mutu Setelah Makan Malam di K62 Ternate



Salah satu keunggulan dari suatu usaha jasa adalah pelayanan kepada konsumen. Di beberapa mazhab usaha jasa terdapat premis bahwa konsumen adalah raja. Tahu sendiri kan bagaimana kelakuan raja itu. Jangan sampai sang raja kecewa atas pelayanan yang diberikan. Karena akan sangat berabe kalau raja kecewa. Itu baru dari seorang raja, lah kalau rajanya banyak, wah gak terbayangkan betapa chaosnya keadaan.

Sabtu, 13 Agustus 2016

Ada Apa Dengan Lembur?

Foto by Abenk

Pagi ini suasana di tempat kos Mas Prayit riuh rendah. Tempat kos yang diisi para pegawai rendahan sebuah perusahaan hebat, lokasinya berada diantara rumah - rumah penduduk yang saling berdempetan. 

"Gak bener ini....." Kata Paijo sambil melihat hape android buatan Cina. Bibirnya mecucu , sudah giginya sering unjuk gigi ditambah mecucu, jiyannn. Rei..Rei.. Reinaldi aja kalah mancung bibirnya.

Kamis, 11 Agustus 2016

#FFKamis - Arisan Terakhir.

Satu persatu dari dua belas orang anggota arisan sosialita  berdatangan.  Mereka sepakat ngopyok  arisan tiap tanggal lima belas. 

Kali ini adalah bulan ke dua belas,  tinggal Tince saja yang belum dapat jatah arisan. Wajah Tince berbinar - binar. 

Kamis, 04 Agustus 2016

Ideologi Cinta



Cinta adalah ideologi

Aku bilang pada mereka, cinta itu adalah ideologi.

Ah, omong kosong apa pula ini, cibir mereka.

Ideologi itu tidak bisa dipaksakan, tidak bisa diindoktrinasikan , masuk ke hati dengan sendirinya dan diyakini kebenarannya. Begitu pula cinta, jawabku.

Selasa, 02 Agustus 2016

Catatan Didalam Pesawat


Ijinkan saya menginterpretasikan sebuah lagu kawula muda era 90an.

Sayangnya band ini sudah tidak aktif lagi. Element.

Interpretasi saya ini bebas ya, skalanya luas tidak saklek sesuai lagu itu.

Yang saya tangkap dari lagu ini adalah kisah sepasang manusia yang saling mencintai yang karena satu dan lain hal terpisah oleh ruang dan waktu.